Setelah lama tak mengunjungi blog salah satu inspirator saya, mas Danang A. Prabowo melalui blognya yang bernama 'Pembuat Jejak', yang mana dia sangat terkenal di videonya mengenai 100 mimpi yang menjadi jejak hidupnya. Video itu selalu di putar saat maba masuk di ITS agar menjadi semangat baru untuk mengejar mimpinya. Tak bedanya dengan saya, saya juga ingin seperti dia, yang kebetulan saya dari dulu pengen ke Jepang untuk melanjutkan studi di sana. Amin ya Allah,,
nah di postingan blognya kali ini lagi ngupload foto saat musim gugur di Jepang, sungguh indah sekali. Sekali lagi kini dia menginspirasi saya untuk segera bangun dari tidur saya, yang sejenak melupakan impiannya saya untuk pergi ke sana, menginjakkan kaki di sana dan menghirup udara segar di Jepang. kalau mas Danang membuat semacam jargon hidupnya dengan nama 'Pembuat Jejak', saya nanti kalau sudah berhasil ke Jepang saya juga tidak mau kalah dengan mas Danang. Saya pengen membuat jargon hidup saya juga, namun belum terbesit kata yang pas dan pantas buat saya. kalau untuk pikiran 'nakal' saya, pengennya membuat nama dengan 'jejak sikilku', 'kepingan mozaik', atau apalah tapi yang penting jangan 'seonggok daging' aja,,heehehehe
langsung aja cekidot foto yang sudah tak download ini,, sungguh sanagt indah jepretannya mas Danang yang super ini, apalagi pencipta-Nya subhanallah !!
oya untuk lebih lengkap, kunjungi sajaa blognya mas Danang
di sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar